11 JURUS AMPUH MENJADI GURU HEBAT - FISIKA EKA Ku Suka

Selasa, 31 Oktober 2017

11 JURUS AMPUH MENJADI GURU HEBAT




Selamat malam Pengunjung dan Pembaca setia BLOG IGI,
Semangat Pagi….

Hari ini tanpa terasa genaplah 2 bulan SUMUT SAGUSAKU berlalu. Penulis mengikuti worskshop SAGUSAKU di Medan Sabtu-Minggu, 26-27 Agustus 2017.
Dan setelah sekian minggu selalu berkunjung ke BLOG IGI, sesekali perlu juga ke medsos sebelah misalnya Facebook. Di sini lah ketemu dengan tulisan berikut ini yang perlu juga dipahami oleh penulis dalam mengajar FISIKA di SMA.
Prof.Dr.M.Jufri, M.Psi meracik 11 jurus ampuh menjadikan guru hebat, tiga diantaranya:
1.   Ubah frame berfikir anda: pembelajaran bukan tentang bagaimana guru mengajar tapi bagaimana siswa belajar
2.   Jangan hanya pelajari materi ajar tetapi pelajari pula anak didik anda,
3.   Sampaikan tidak hanya dengan lisan tapi gunakan seluruh anggota tubuh untuk berkomunikasi,
***
Tiga berikutnya dari sebelas jurus
“menghebatkan guru menghantar generasi milenia”
Ala sang begawan pendidik, Prof.Dr.M. Jufri, M.Psi:
4.   Tunjukkan betapa mereka butuh belajar dan selalu ingatkan pentingnya belajar
5.   Pastikan anda sudah mengaktifkan potensi VAK (visual, auditori, kinestetik) semua siswa
6.   “Hukum durasi 20 menit” (sesuai penelitian siswa hanya mampu bertahan konsentrasi 20 menit, maka variasikan kegiatan setiap 20 menit)
***
7 sd 11… (Jurus pamungkas)
7.   Lakukan dialog bukan monolog,
8.   Ajukan pertanyaan yg tepat kepada siswa
9.   Tularkan emosi positif dan sikap optimis di depan siswa
10.         Bimbinglah anak belajar dengan cara belajar mereka sendiri. (Bukan anak tidak mau belajar tapi anak belum menemukan cara belajar yang sesuai untuknya)
11.         Tampillah menarik di depan siswa. Tidak hanya dalam pakaian saja tetapi dengan menampilkan kepribadian yang menarik agar siswa tertarik dengan Pembelajaran yang anda sajikan.
——
Selamat menghebatkan diri Bapak/Ibu Guru
Sumber: Tim Pengembangan Kurikulum
WA/Call : 0857-1141-5401
BBM : D7006B5D
.
sumber : grup Facebook SERTIFIKASI GURU 2017

Demikian artikel 11 JURUS AMPUH MENJADI GURU HEBAT.Semoga dapat memotivasi penulis, pembaca dalam mengajar sehari-hari di lingkungan sekolah masing-masing.

Juhar,  26 Oktober  2017
ABDI EKA TARIGAN

Anggota IGI Kabupaten KARO

2 komentar:

Unknown mengatakan...

No 2 dan 5 masih susah dilakukan gimana itu pak???

Unknown mengatakan...

No 2 dan 5 masih susah dilakukan gimana itu pak???